Translate

Monday, December 2, 2019

MENGENAL WINDOWS DARI MASA KE MASA

MENGENAL WINDOWS DARI MASA  KE MASA

Apa Itu windows?
kali ini mimin akan membahas secara singkat ya guys..hehhe
Bagi kaum awam seperti saya dulu sering bertanya apasih itu windows karna pada jaman saya sekolah di tahun 2002 waktu smp sama sekali sangat tidak paham tentang OS atau operating system. 
beranjak ke smk pada tahun 2005 sayapun masih belindung didalam ketidaktahuan sehingga saya waktu itu hanya mendapat nilai 4 hehehe. 
tapi siapa sangka sekarang pekerjaan saya adalah seorang IT support disebuah perusahaan yang cenderung bergelut dengan trouble shooting masalah - masalah komputer,dan sampai sekarang saya sudah hampir 10 tahun bekerja, baiklah yuk kita simak apasih windows itu??

Windows adalah sebuah operasi sistem yang dibuat oleh sebuah perusahaan yang bernama microsoft yang foundernya terkenal sebagai orang terkaya adalah Bill Gate dan Paul Allen.
hampir semua komputer yang kita lihat familiar dengan operasi sistem ini apalagi di sekolalah di warnet, di kantor, Os ini merajai hampir seluruh operasional komputer yang digunakan di berbagai tempat, wilayah, instansi dan lembaga negara.
Dari tahun ke tahun atau masa ke masa windows mengalami banyak update atau perubahan serta penambahan berbagai fitur didalamnya, sebagai alat bantu yang makin mempermudah bagi user untuk menyelesaikan pekerjaannya.
Yuk kita lihat windowsnya heheh,,

1. Windows 1.0

Windows ini adalah versi yang pertama yang merupakan sistem operasi pertama yang berbasis GUI (graphical user interface) atau bisa dikatakan sebagai cikal bakal adanya windows yang sekarang ini.windows 1.0 adalah sebuah windows yang dibuat pada tahun 1985 yang dirilis pada 20 november. Versi ini kurang diminati oleh para user karna banyak memiliki kekurangan dan kurang fungisonal dalam membantu menyelesaikan pekerjaan,bisa dikatakan juga kurang populer (kasian ya mbah kakung ini).Windows ini hanya perkembangan dari MSDOS dengan tambahan antarmuka grafis,selain itu windows ini juga mempunyai kelemahan yang sama dengan MSDOS yaitu

1.Resiko kehilangan file lebih tinggi jika kita ceroboh dan kurang fokus
2. Pengoprasian berbasis text
3. Tampilan kurang menarik

Ini penampakan dari wikipedia

Image result for win 1.0 

2.Windows 2.0 (1987)
 Microsoft Windows 2.0 merupakan versi kedua dari sitem operasi berbasi graphical user interface (GUI) buatan cari Microsoft Corporation, yang dirilis pada tahun 1987 pada tanggal 9 Desember akibat kurang populernya windows 1.0 karna kurangnya aplikasi pendukung pada win 1.0.
Windows 2.x mendukung pengguna menggunakan kartu grafis atau VGA (video graphic array),sehingga tampilanya sudah baik dengan resolusi 640 x 480 pada kedalaman warna 4-bit(16 warna).Selain itu, Windows ini mendukung penggunaan prosesor intel 80286, yaitu prosesor pertama dengan kemampuan untuk memproteksi area memori atau dikenal dengan istilah protected Mode meski tidak melakukan switching kembali kedalam realmode tanpa harus melakukan restart komputer. Pengguna dapat menjalankan program loader windowsyaitu berkas WIN.COM dengan tambahan switch/ S untuk mode standar,dan /2 untuk mode 286.Ketika telah meluncurkan prosesor intel 80386 yang memiliki yang memiliki kemampuan protected modedan dapat kembali ke mode real mode, Kemudian Microsoft meluncurkan wondows 2.03 for intel 386 unutk mendukungnya.Versi ini dapat menjalankan program DOS dalam MS-DOS Prompt yang dimilikinya. Karena perkembangan inilah banyak para developer aplikasi program banyak membuat aplikasi yang bisa mendukung win 2.03/386 seperti Corel Draw dan Adobe PageMaker,selain itu Microsoft juga mengeluarkan Microsoft Excel for Winodws dan Microsoft Word for windows.

Ini die nih penampakanya dari wikipedia ,,,mantappp


Berkas:Windows 2.0.png

 3.WINDOWS 3.0

Akhirnya pda tahun 1990 Microsoft meluncurkan windows 3.0 yang mencapai kesuksesan signifikan,yang berhasil terjual 10 juta copy dalam 2 tahun sebelum peningkatan ke 3.1 kelebihan dari windows 3.0 adalah windows yang pertama kali bisa menjalankan beberapa apalikasi MS-DOS dalam waktu yang bersamaan atau biasa disebut dengan Multitasking.
Karna pada versi inilah Microsoft memengenalkan memori virtual.
Windows 3.0 merupakan perbaikan yang signifikan dari versi sebelumnya.Tampilan antarmuka terlihat jauh lebih bagus dengan tombol 3D dan semacamnya, dan untuk pertama kalin pengguna dapat mengubah tampilan warna background (belum ada wallpaper).Program diluncurkan melalui Program manager berbasis ikon baru,dan Manager File baru menggantikan Eksekutif MS-DOS lama untuk manajemen file dasar.Ini juga merupakan versi pertama Windows yang dilengkapi Solitaire,berkontribusi pada jumlah waktu terbuang yang luar bisa di seluruh dunia.Sama pentingnya ,Windows 3.0 termasuk mode terlindungi /Ditinggikan yang memungkinkan aplikasi Windows asli untuk menggunakan lebih banyak memori dari pada rekan- rekan DOS mereka.
Setelah rilisnya windows 3.0, aplikasi yang ditulis untuk Windows berkembang sementara aplikasi non-Windows akhirnya mati. Yang menjadikan word dan Excel sebagai aplikasi dominan di sistem operasi Microsoft windows, Menyisihkan WordPerfect,1-2-3 dan kompetitor yang lainya yang kompatibel dengan DOS

ini tampilanya sahabat dari https://id.pinterest.com/pin/536350636844563598/?lp=true

4. Windows for workgroup 1992

Pada dasarnya sistem operasi berbasis wokrgroup sudah dimunculkan pada Windows 3.1. Namun digarap ulang atau pengembangan lebih lanjut dengan menggarap windows 3.11 ini merupakan cikal bakal dari windows yang berbasis network.

Ini Penampakanya https://id.wikipedia.org/wiki/Berkas:Windows_3.11_workspace.png

Berkas:Windows 3.11 workspace.png

5. Windows NT

Windows NT merupakan sebuah operating sistem 32 bit yang menjadi leluhur Sistem Operasi windows 2000,Xp,Windows server 2003 dan Windows Vista.Sistem operasi tersebut pada awalnya sangat compatible dengan beberapa platform mikroprosesor,dimulai dari Intel  80 x 86 (hingga sekarang) MIPSS R4x00 (dihentikan pada versi Windows NT 4.0),Digital Equipment Corporation Alpha AXP(dihentikan pada Windows 2003 Beta 3),IBM PowerPC (dimulai dari versi win NT 3.51 Dan dihentikan pada versi Win NT 4.0),Serta flatform lainnya,seperti Clipper dan SPARC (tidak dirilis untuk umum,karena dibuat oleh pihak ketiga,intergraph).Saat ini, sistem operasi berbasis Windows NT hanya mendukung faltform intel 80x86,intel IA64 dan AMD64(x64),sementara flatform lainya tidak didukung lagi,mengingat kurangnya dukungan dari pihak pihak ketiga untuk prosessor tersebut.
serta beberapa platform lainnya, seperti Clipper dan SPARC (tidak dirilis untuk umum, karena dibuat oleh pihak ketiga, Intergraph). Saat ini, sistem operasi berbasis Windows NT hanya mendukung platform Intel 80x86, Intel IA64 dan AMD64 (atau x64), sementara platform lainnya tidak didukung lagi, mengingat kurangnya dukungan dari pihak ketiga untuk prosessor tersebut. 
 

Hasil gambar untuk win nt 

6.WIndows 95 ( 1995)

Windows 95 merupakan sistem operasi hibrida 16bit/32bit yang di produksi oleh microsoft.Widows 95 diperkenalkan kepublik pada tanggal 14 agustus 1995, menyusul kampanye iklan yang agresif dari Microsoft .
Windows 95 diperkenalkan dengan menggunakan rancangan menu "Start",menu inovatif untuk mengakses grup program (pengganti program manager),selain itu diperkenalkan windows Explorer sebagai file manager sebagai penggantinya.Dukungan plug n play serta program aplikasi MS-DOS dan windows 16bitt dan windows 32 bit dan dukungan bagi nama-nama berkas file yang panjang, sayng mendukung penamaan hingga 256 karakter dan browser opsioanal Microsoft Ineternet Explorer.


ini penampakan dari thenextweb.com



Hasil gambar untuk windows 95

7. Windows 98 

windows 98 adalah sistem operasi Windows yang dikeluarkan oleh Microsoft pada 25 juni 1998. Windows 98 merupakan sistem operasi yang dikembangkan dari win 95, dan kemudian diteruskan oleh windows Me dan masa dukungan updatenya berakhir pada 11 juli 2006.
Windows 98 adalah penerus dari windows 95, dengan tambahan dukungan AGP,USB,Plug and Play yang lebih baik, sistem berkas FAT32 dan Internet explorer versi 4.0 Windows 98 adalah upgrade dari Windows 95,seperti yang dideskripsikan sebagai sistem operasi, " works better,player better," windows 98 adalah versi windows pertama yang di desain secara spesifik untuk konsumen.
ini penampakan desktop dari windows 98 di http://id.wikipedia.org

Berkas:Windows98.png

8.Windows ME (2000)
Windows Me atau Windows Milenium Edition adalah sebuah versi Windows yang didesain khusus untuk pengguna rumahan dengan tujuan untuk mengganti pasar sistem operasi sebelumnya, Windows 98.Windows ini dapat berjalan tanpa bantuan MS-DOS.
Windows sendiri adalah sistem operasi bantuan Microsoft Corporation. Seperti versi Windows sebelumnya, windows Me merupakan sistem operasi transisi anatara 16bit ke 32 bit,sehingga semua program 16bit dan 32bit dapat didukung dengan baik oleh Microsoft, windows Me ini diluncurkan pada tanggal 14 september 2000 dengan nomor build 3000
(heheh aduhh cape mimin wkwk )


ini penampakan desktop dari windows 98 di http://id.wikipedia.org
 

Berkas:WindowsME.png 

9. Windows Experience (2001)

Windows XP adalah jajaran sistem operasi berbasis grafis yang dibuat oleh Microsoft untuk digunakan pada komputer pribadi,yang mencakup komputer rumah dan desktop bisnis,laptop dan pusat media (media center).Nama XP adalah kependekan dari EXPERIENCE.Windows ini adalah penerus dari windows 2000 Profesional dan Windows Me,dan merupakan versi arsitektur pertama yang perorientasi konsumen yang dibangun diatas kernel dan arsitektur Win NT. windows Xp ini di rilis pada tanggal 25 Oktober 2001 terjual lebih dari 400 juta copy instalasi digunakan pada januari 2006, menurut seorang analis IDC windows xp digantikan oleh windows vista yang dirilis untuk pengguna volume lisence 8 november 2006, dan diseluruh didunia untuk masyarakat umum pada tanggal 30 januari 2007 banyak Original Equipment Manufacturer (OEM) dan juga penjual ritel menghentikan produksi perangakat windows XP tanggal 30 juni 2008.Microsoft sendiri terus menjual windows XP melalui custom Built PC(OEM kecil yang menjual komputer rakitan)sampai denagn 31 januari 2009.
penampakan dari win XP
www.ikeni.net

Hasil gambar untuk win xp 

10.Windows VISTA 

Windows Vista adalah sistem operasi berbasis grafisdari Microsoft yang digunakan pada komputer pribadi (PC),baik untuk pengguna rumahan ataupun bisnis, pada komputer laptop,maupun media center sebleum diumumkan pada tanggal 22 juli 2005,sistem ini dengan nama codename longhorn(berasal dari nama longhorn saloon,sebuah bar terkenal di whistler,British Columbia,Kanada.
Microsoft merilis Windows vista pada 8 november 2006 untuk pengguna bisnis dan 30 januari untuk pengguna rumaahan.Dengan demikian,peluncuran windows vista ini berjarak lebih dari lima tahun sejak peluncuran Windows XP pada 25 Oktober 2001.

Berkas:Windows Vista Ultimate Desktop.png


11.Windows 7 (2010) 

Windows 7 adalah windows yang terakhir menggunakan menu start yang menggantikan versi windows sebelumnya,windows Vista.Windows 7 dirilis untuk pabrikan komputer pada tanggal 22 juli 2009 dan dirilis unutk publik pada 22 Oktober 2009, kurang dari tiga tahun setelah rilis pendahulunya,windows vista. 

Tidak seperti windows vista yang memperkenalkan banyak fitur baru,windows 7 justru lebih fokus ke pengembangan dasar windows, dengan bertujuan agar lebih kompatibel dengan dengan aplikasi - aplikasi dan perangkat keras yang menggunakan windows vista.Presentasi win 7 lebih fokus pada pengembangan dukungan multi touch pada layar,design ulang taskbar yang sekarang kita kenal dengan Superbar, sebuah sistem rumahan bernama Homegroup, dan peningkatan performa. Beberapa aplikasi yang standar dari windows sebelumnya tidak disertakan adalah Windows Calendar,windows Mail, Winodws Movie Maker ,dan Windows Photo Gallery  ,kebanyakan ditawarkan secara terpisah sebagai bagian dari paket Windows Live Essentials yang yang gratis.
ini penampakanya mimin selalu pakai dari wikipedia.

Berkas:Windows 7.png 
12. Windows 8  

Windows 8 adalah paket layanan untuk sistem operasi dari microsoft Windows,Serangkaian sistem operasi yang diproduksi oleh Microsoft untuk digunakan pada komputer Pribadi,Termasuk Komputer rumah dan bisnis,laptop,notbook,tablet PC,server dan PC pusat media. Sistem operasi ini menggunakan mikroprosessor ARM selain mikroprosessor x86 tradisional buatan intel dan AMD.Antarmuka penggunanya diubah agar mampu digunakan pada peralatan layar sentuh selain mouse dan keyboard, Sehingga Windows 8 di design untuk perangkat tablet sentuh windows 8 dirilis pada 26 oktober 2012 bersamaan dengan peluncuran komputer pertamanya yang menggunakan win 8.Dan pada 18 Oktober 2013 diganti dengan versi Windows 8.1. 

Sumber gambar http://id.wikipedia.org


Berkas:Windows 8 Start Screen.png




13. Windows 10

Windows 10 adalah sistem operasi komputer pribadi yang dikembangkan oleh microsoft sebagai bagian dari keluarga sistem operasi Windows NT.dipekenalkan pada tanggal 30 April 2014(Terry Myerson),dan dirilis pada 29 juli 2015 dan pada november 2015, Threshoold 2 dari windows 10 (v10.0.10586) dirilis ke publik.tujuan dari di rilisnya win 10 adalah untuk mengatasi kekurangan dari windows 8 sehingga ditambahkanya fitur yang dirancang untuk perangkat yang tidak ada layar sentuh (seperti Desktop & laptop)seperti penambahan start menu seperti yang terlihat pada win 7.

ini penampakanya gan http://id.wikiperdia.org

Berkas:Windows 10.png




Alhamdulillah selesai juga ...MassyaALLAH alhamdulillah selesai juga pegel mimin..
mudah-mudahan informasinya bermanfaat ya buat semuanya
jangan lupa ya temen - temen share ya ...


No comments:

Post a Comment